ASPURA - Perayaan Isra' Mi'raj

Asrama Putra Riau Yogyakarta - Perayaan Isra' dan Mi'raj Nabi Muhammad Saw

Isra' mi'raj seperti yang telah kita ketahui adalah salah satu peristiwa bersejarah bagi ummat islam, dimana dalam peristiwa ini Nabi Muhammad SAW yang menjadi itusan Allah ke permukaan bumi ini, sekaligus menjadi penutup para nabi, diperjalankan oleh Allah SWT ke langit dalam rangka menjemput perintah shalat.
Layaknya ummat islam, sudah sepantasnya lah untuk mengingat hari itu, karena disamping makna yang tersirat didalam nya sungguh sangat besar, pelajaran yang bisa diambil dari peristiwa itu pun juga sangat banyak, yang salah satunya adalah bahwa seseorang itu akan mampu menembus penjuru langit bila ia mengerti akan ilmunya.
Hal ini bukanlah sebuah makna yang muncul dengan sendirinya, tetapi Allah sebeluumnya juga telah mengungkapkannya didalam Al-Quran akan hal itu, dimana Allah berfirman yang artinya, bagi siapa yang ingin menembus penjuru langit dan bumi, maka tembusilah, karena sesungguhnya kalian tidak akan pernah bisa kecuali dengan kekuasaan.

Hal yang kerusial sebenarnya dalam peristiwa ini adalah bukti dari keagungan Allah, dimana dengan kekuasaannya, Allah mampu memperjalankan Nabi Muhammad SAW ke tempat yang tertinggi dari penjuru alam ini.
Dalam hal ini, kembali Asrama Putra Riau Yogyakarta mengadakan sebuah acara yang dikenal dengan Perayaan Isra' Mi'raj Nabi Muhammad SAW, dalam rangka mengenang dan mengingat sebuah peristiwa bersejarah dalam islam.

Teknisnya kali ini sangat berbeda dari biasanya, dan inipun dirasa adalah sebuah terobosan baru dalam serumpun organisasi, dimana dalam Perayaan Isra' Mi'raj ini, Asrama Putra riau Yogyakarta bekerja sama dengan Asrama Putri riau Yogyakarta dan Ikatan Pelajar Riau Yogyakarta yang sekaligus sebagai lembaga penaung dari kedua lembaga ini.
Namun pada akhirnya, semeriah apapun acara itu dilaksanakan, tentunya yang dinilai disisi Allah itu adalah kandungan ketulusan dan kesungguhan yang tersimpan didalamnya, karena Allah maha tau atas apa yang kita lakukan. (net)

0 Komentar:

Posting Komentar

Update Informasi anda ...

Last Agenda Of Aspura ...

Buku tamu aspura... Isi Ya?



Yuk Jadi Sahabat Aspura ...

Informasi Lowongan Pekerjaan

Informasi Beasiswa Terbaru ...